Beranda » BLOG » Program Hamil » Promil Berhasil Berkat Makanan Kaya Omega-3
Promil Berhasil Berkat Makanan Kaya Omega-3
Untuk meningkatkan kesuburan secara alami, Ayah Bunda dapat konsumsi makanan mengandung omega-3. Cari tahu penjelasannya di sini.
Jika tengah berusaha untuk memiliki momongan, tentu saja Ayah Bunda akan mencari cara untuk meningkatkan kesuburan. Salah satu cara yang dapat membantu adalah dengan mengonsumsi makanan yang mengandung banyak asam lemak omega-3.
Ini karena asam lemak omega-3 telah terbukti memiliki sejumlah manfaat yang berpotensi meningkatkan kesuburan dan mendukung kesuksesan program hamil. Nah, manfaat apa saja yang bisa didapat dari omega-3 untuk kesuburan, dan jenis makanan apa yang mengandungnya? Simak ulasan berikut.
Baca Juga: Catat! Makan Seafood, Hamil Cepat Terwujud
Manfaat Omega-3 untuk Kesuburan
Salah satu manfaat utama dari asam lemak omega-3 adalah kemampuannya untuk meningkatkan kualitas sel telur pada Bunda. Sel telur yang berkualitas tinggi cenderung lebih mudah dibuahi oleh sperma, meningkatkan peluang kehamilan bagi Ayah Bunda.
Tanya Ferly tentang Promil?
Selain itu, asam lemak omega-3 juga dapat membantu meningkatkan keseimbangan hormon reproduksi, yang penting untuk siklus menstruasi yang sehat dan ovulasi yang teratur.
Sedangkan bagi Ayah, asam lemak omega-3 juga memainkan peran penting dalam meningkatkan kualitas sperma. Sperma yang sehat dan kuat memiliki peluang yang lebih baik untuk membuahi sel telur, yang merupakan langkah penting dalam proses pembuahan.
Studi dari University of Illinois di Amerika Serikat menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 dapat membantu dalam proses pematangan sel sperma. Sperma yang telah matang memiliki kemungkinan lebih besar untuk melakukan pembuahan dengan sel telur.
Tidak hanya itu, asam lemak omega-3 juga dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh, yang dapat mempengaruhi kesuburan baik pada Ayah maupun Bunda. Peradangan yang berlebihan dapat mengganggu fungsi sistem reproduksi dan mengurangi kemampuan tubuh untuk mempertahankan kehamilan.
Makanan Mengandung Omega-3 untuk Kesuburan
Berikut adalah beberapa makanan yang mengandung omega-3 yang dapat membantu mendukung kesuburan:
1. Ikan berlemak
Ayah Bunda dapat konsumsi ikan berlemak seperti ikan salmon, sarden, trout, dan tuna yang merupakan sumber utama omega-3 EPA (Eicosapentaenoic Acid) dan DHA (Docosahexaenoic Acid). Asam lemak ini telah terbukti membantu meningkatkan kesuburan pada pria dan wanita dengan mempengaruhi kualitas sperma dan sel telur.
2. Kacang-kacangan dan biji-bijian
Kacang kenari, almond, chia seeds, flaxseeds (biji rami), dan biji hemp adalah sumber omega-3 dalam bentuk ALA (asam alfa-linolenat). Meskipun tubuh perlu mengonversi ALA menjadi EPA dan DHA, asupan ALA dapat memberikan kontribusi positif terhadap keseimbangan hormon dan kesehatan reproduksi.
3. Minyak ikan
Minyak ikan adalah sumber konsentrat dari EPA dan DHA. Suplemen minyak ikan sering direkomendasikan bagi pasangan yang mengalami masalah kesuburan. Pastikan Ayah Bunda konsumsi sesuai dosis yang dianjurkan.
4. Telur
Salah satu makanan yang mudah ditemukan di rumah dan tinggi akan kandungan omega-3 adalah telur. Telur diperkaya dengan omega-3 yang juga merupakan sumber yang baik untuk meningkatkan kesuburan Ayah dan Bunda.
5. Sayuran berdaun hijau
Kemudian konsumsi sayuran seperti bayam dan kangkung juga dapat mencukupi kebutuhan omega-3 harian Ayah dan Bunda. Sayuran berdaun hijau mengandung ALA, yang dapat membantu dalam produksi hormon dan kesehatan reproduksi secara umum.
Baca Juga: Mencegah Cacat Lahir dengan Nutrisi
Dosis Omega-3 Untuk Ayah dan Bunda
Dosis omega-3 yang diperlukan untuk mendorong kesuburan pada Ayah dan Bunda dapat bervariasi tergantung pada faktor-faktor seperti kondisi kesehatan, pola makan, dan kebutuhan spesifik. Namun, berikut ini adalah beberapa pedoman umum yang dapat dipertimbangkan:
Untuk Ayah:
- Asupan EPA dan DHA: Dianjurkan untuk mengonsumsi sekitar 250-500 mg kombinasi EPA dan DHA setiap hari untuk menjaga kesehatan sperma dan meningkatkan kualitas sperma.
- Suplemen: Jika diet tidak mencukupi, Ayah dapat mempertimbangkan untuk mengonsumsi suplemen minyak ikan yang mengandung EPA dan DHA dalam dosis yang direkomendasikan oleh dokter atau ahli gizi.
Untuk Bunda:
- Asupan EPA dan DHA: Selama persiapan kehamilan, Bunda yang sedang promil disarankan untuk mengonsumsi sekitar 200-300 mg DHA setiap hari untuk mendukung perkembangan janin, terutama perkembangan otak dan mata.
- Suplemen: Jika asupan omega-3 dari makanan tidak mencukupi, Bunda dapat mempertimbangkan untuk mengonsumsi suplemen yang mengandung DHA sesuai dengan rekomendasi dokter.
Penting untuk dicatat Ayah Bunda, bahwa ini hanyalah pedoman umum, dan setiap individu mungkin memiliki kebutuhan yang berbeda. Sebaiknya berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi untuk menentukan dosis omega-3 yang tepat berdasarkan situasi kesehatan dan kebutuhan yang spesifik.
Selain itu, memastikan asupan omega-3 seimbang dengan asupan nutrisi lainnya juga penting untuk mendukung kesuburan dan kesehatan secara keseluruhan.
Menyertakan makanan mengandung omega-3 dalam pola makan seimbang dapat membantu mendukung kesehatan kesuburan untuk Ayah dan Bunda. Namun, penting untuk diingat bahwa faktor kesuburan bisa sangat kompleks, makanan hanya satu dari banyak faktor yang mempengaruhinya.
Untuk Ayah Bunda yang sedang berjuang memiliki momongan, tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan untuk mendapatkan saran yang lebih tepat. Temukan informasi program hamil atau program bayi tabung di website Bocah Indonesia.
Artikel ini ditinjau secara medis oleh dr. Chitra Fatimah
Jadwalkan Konsultasi
Jika Anda belum hamil setelah satu tahun usia pernikahan, kami menyarankan Anda untuk melakukan pemeriksaan kesuburan dengan spesialis fertilitas kami.
Buat janji konsultasi dengan menghubungi kami di (021) 50200800 atau chat melalui Whatsapp melalui tombol di bawah.
Referensi
- Coletta, Jaclyn M, et al. (2010). Omega-3 Fatty Acids and Pregnancy. Rev Obstet Gynecol. 2010 Fall; 3(4): 163–171. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3046737/
- News Medical Life Science. (2024). Pregnant women’s fish and omega-3 supplement intake falls short, study finds
- Cleveland Clinic (2019). Omega-3 Fatty Acids.
- Freydis, H. Healthline (2019). 12 Foods That Are Very High in Omega-3.
Artikel Terkait:
- Cara Berhasil Masak Makanan Ibu Hamil
- Kenali Promil yang Terbukti Berhasil dan Tips yang…
- Minum Pil KB untuk Promil, Bisa Berhasil?
- Mau Berhasil? Ini Buah yang Dilarang untuk Promil
- Alpukat, Buah Nikmat Kaya Manfaat
- Vitta Mariana Berhasil Jalani Program Hamil
- Ingin Hamil Berhasil? Ini 4 Jenis Vitamin untuk…
- 7 Tanda Ovulasi Berhasil Dibuahi, Bisa Jadi Gejala…