Beranda » BLOG » Infertilitas » Infertilitas Wanita » Ada Benjolan di Vagina, Pertanda Apa?
Ada Benjolan di Vagina, Pertanda Apa?
Ditinjau secara medis oleh dr. Thomas Chayadi, Sp.OG
Spesialis Obgyn
Ditulis oleh dr. Thomas Chayadi, Sp.OG · Tanggal diperbarui 18/01/2023
Pernahkah Anda mengalami benjolan pada bibir vagina? Kondisi ini bisa terjadi pada wanita yang berada pada usia subur maupun seiring pertambahan usia.
Benjolan ini bisa menimbulkan rasa tidak nyaman maupun rasa perih terutama jika Anda aktif bergerak, buang air kecil, atau ketika sedang melakukan hubungan seksual.
Penyebab Benjolan di Vagina
Benjolan di vagina ini bisa disebabkan oleh beberapa kondisi dari yang wajar maupun berbahaya seperti kanker. Tentu saja, kondisi ini tidak bisa dianggap sepele. Berikut beberapa penyebab adanya benjolan di vagina.
Tanya Mincah tentang Promil?
Kista Bartholin
Salah satu penyebab adanya benjolan pada area miss V adalah kista bartholin. Bartholin adalah kelenjar yang letaknya di bibir vagina. Bartholin memiliki fungsi untuk mengeluarkan pelumas agar vagina tidak kering.
Pada beberapa kondisi tertentu, Bartholin bisa mengalami penyumbatan yang menyebabkan cairan kembali ke kelenjar. Penumpukan cairan ini menyebabkan terjadinya pembengkakan di Bartholin yang disebut kista Bartholin.
Jika infeksi terjadi maka benjolan lunak tersebut dapat mengeluarkan nanah. Selain itu, kondisi ini juga bisa disertai gejala seperti demam, kemerahan di kulit, hingga menimbulkan rasa nyeri.
Rambut Tumbuh ke Dalam
Tahukah Anda jika perawatan seperti mencukur bulu kemaluan bisa menyebabkan benjolan pada vagina? Hal ini lantaran mencukur bisa membuat bulu kemaluan bisa tumbuh ke dalam kulit.
Kondisi ini yang menyebabkan munculnya benjolan pada vagina. Tidak hanya itu, kondisi bisa menimbulkan nyeri maupun gatal pada area kewanitaan.
Baca Juga : Vagina Gatal: Berbagai Penyebab dan Cara Mengatasinya
Sebaiknya jika ingin mencukur kemaluan maka pastikan alat yang dipakai bersih. Setelah itu, lakukan eksfoliasi setelah mencukur bulu kemaluan satu hari setelahnya agar jalur pertumbuhan rambut tidak tertutup oleh sel kulit mati.
Kutil Kelamin
Kutil kelamin atau kondiloma akuminata bisa menjadi penyebab penyakit menular seksual karena kondisi ini disebabkan oleh virus human papillomavirus (HPV).
Virus HPV dapat menyebar jika aktif berhubungan seksual tanpa menggunakan kondom. Gejala yang ditimbulkan mulai dari gatal, keputihan abnormal, sensasi terbakar, hingga pendarahan pada kutil.
Varises Vagina
Vagina juga bisa mengalami varises, lho. Kondisi ini yang menyebabkan adanya benjolan pada area miss V.
Varises pada vagina sendiri terjadi karena pembengkakan pembuluh darah vena. Biasanya, kondisi ini terjadi akibat kehamilan atau penuaan.
Varises ini tidak menimbulkan rasa sakit namun pada kondisi tertentu seperti pembengkakan yang semakin besar bisa menimbulkan rasa tidak nyaman serta rasa gatal.
Kanker Vulva
Kanker vulva juga bisa menjadi penyebab adanya benjolan di vagina. Gejala yang dialami bisa berupa warna kulit sekitar area vagina lebih terang atau gelap, merasakan adanya sensasi terbakar, serta perdarahan atau keputihan yang bisa terjadi hingga beberapa minggu.
Jenis kanker ini biasanya terjadi pada area bibir vagina. Beberapa faktor risiko yang bisa memicu kanker vulva, yakni wanita perokok, mengalami infeksi human papillomavirus (HPV), serta wanita yang berusia di atas 50 tahun. Kondisi tersebut bisa diatasi dengan melakukan vaksin HPV.
Cara Menghilangkan Benjolan di Vagina
Jika tidak menimbulkan efek samping maka kondisi ini masih terbilang aman. Namun, benjolan ini bisa menyebabkan rasa kurang nyaman sehingga perlu diatasi. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghilangkan benjolan pada vagina.
Berendam Air Hangat
Cara ini bisa dilakukan jika benjolan belum terdapat infeksi atau abses. Jika Anda ingin mendapatkan manfaatnya maka berendam pada air hangat sebanyak 2 – 3 kali selama sehari. Anda bisa melakukannya selama 4 hari.
Suhu air hangat diyakini dapat memperkecil ukuran kista serta mengeluarkan cairan di dalam kista dengan sendirinya.
Antibiotik
Antibiotik merupakan jenis obat yang dikonsumsi untuk mengatasi infeksi bakteri. Dokter akan meresepkan antibiotik jika benjolan muncul akibat adanya infeksi.
Jenis obat ini termasuk ke dalam jenis obat yang harus dikonsumsi sesuai dengan dosis yang ditetapkan. Maka dari itu pengobatan harus benar-benar efektif agar tidak terjadi resistensi antibiotik.
Antivirus
Dokter akan meresepkan obat antivirus jika benjolan di vagina disebabkan oleh herpes simpleks. Obat tersebut akan membantu proses penyembuhan luka menjadi lebih cepat serta mengurangi derajat keparahan.
Pembedahan Drainase
Tindakan ini dilakukan untuk mengeluarkan cairan dari dalam benjolan. Tindakan ini bisa dilakukan jika benjolan telah mengalami infeksi atau ukurannya yang semakin besar.
Dokter akan melakukan tindakan ini dengan menyayat permukaan pada benjolan. Selanjutnya dokter akan menempatkan selang kecil untuk mengeluarkan cairan dalam benjolan. Setelah memastikan seluruh cairan keluar maka sayatan akan ditutup kembali.
Kauterisasi
Kauterisasi merupakan prosedur yang dilakukan untuk mengatasi benjolan yang diakibatkan oleh kutil kelamin. Tindakan ini dilakukan dengan pemberian anestesi lokal untuk mengatasi nyeri pada saat proses pengangkatan kutil.
Prosedur Bedah Lainnya
Prosedur bedah lainnya bisa dilakukan jika benjolan di vagina terjadi akibat moluskum kontagiosum. Tindakan operasi yang dapat dilakukan seperti krioterapi, laser, atau mengeluarkan isi dari benjolan tersebut.
Jika Anda mengalami benjolan pada area vagina, jangan ragu untuk segera melakukan pemeriksaan untuk mencegah kondisi berbahaya yang dapat terjadi. Hal ini juga agar Anda lekas mendapat penanganan yang tepat.
Itulah berbagai cara dan manfaat jika Anda melakukan senam saat hamil. Selain di saat hamil, Anda bisa lakukan senam seperti biasa setelah melahirkan.
Jika Anda ingin berkonsultasi untuk masalah ini, isi form di samping dan Tim kami akan segera menghubungi Anda.
- Olawaiye, A. B., et al. (2021). Cancer of the vulva: 2021 update. International Journal of Gynecology & ObstetricsVolume 155, Issue S1 p. 7-18.
- Lee, W. A., Wittler, M. (2022). Bartholin Gland Cyst. NCBI Bookshelf.
- National Health Service UK (2020). Genital Warts.
- Ada Benjolan di Vagina, Pertanda Apa? - 18/01/2023
Artikel Terkait:
- Sakit Saat Berhubungan Seperti Ada yang Mengganjal,…
- Usia 43, Peluang Hamil Masih Ada?
- Apa Perbedaan Miom dan Kista, Mana Yang Lebih Berbahaya?
- Apa Itu Vaginismus? Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
- Apa Itu Menopause? Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya!
- Dismenore atau Nyeri Haid Berlebihan, Apa Penyebabnya?
- Mengenal Operasi Miom, Apa Tujuan dan Risikonya?
- Daging Tumbuh Dalam Rahim, Menandakan Gejala Apa?
11 Responses
Dok mau bertanya. Sya ada benjolan di dlm miss v bagian bawah, kira2 sebesar kacang tanah, benjolannya keras, sya baru sadari bbrp hari. Tapi tidak sakit. Kira2 bahaya gak ya dok🙏
Halo Bunda Siti, jika Bunda ingin mengetahui lebih akurat mengenai penyebab benjolan tersebut. Bunda kami sarankan untuk melakukan pemeriksaan langsung ke dokter spesialis.
Kak , Saya Juga Mengalaminya …
Ada solusi ngga kak? Soal saya jga mengalaminya
Hallo Bunda Nuria,
untuk mendapatkan Solusinya yang akurat sebaiknya konsultasi ke dokter spesialist kami, untuk penjadwalnya bunda bisa hubungi ke Mincah (Admin Bocah Indonesia) dengan klik link di bawah ini
Klik disini
Dok ingin bertanya saya kmren sempat menggaruk vagina di area tumbuh nya bulu kemaluan di karnakan gatal. Setelah saya garuk ternyta ada tumbuh seperti jerawat 2 bijiawal nya nyeri tpi setelah 3 harian ini tidak nyeri lagi tpi benjolan msih ada dan satu nya sperti kluar cairan jika di pencet itu knpa ya dok. Terimakasih
Hallo Bunda Nur,
untuk mendapatkan jawaban yang lebih akurat sebaiknya konsultasi lebih lanjut ke Mincah (Admin Bocah Indonesia)
Klik disini
Dok ,saya mau tayak ,di area mis v saya ada benjolan ,saya mau tau sejak 5 hari setelah suami saya kenak gejalan firus gonore,itu bajanya gk ya dok ,soal nya klau saya buat air kecil gk sakit tpi kaya ganjel aja gtu klau duduk kadang sakit dok ,
Itu bajanya gk dok ??
Hallo Bunda Dewi Nursinta,
untuk mendapatkan jawaban yang lebih akurat sebaiknya konsultasi lebih lanjut ke Mincah (Admin Bocah Indonesia) untuk penjadwalan Dokter.
Klik disini
Dok saya mau tanya tentang benjolan di vagina agak mengganggu saya jalan dan sering keluar keputihan sudah minum anti biotik tp lambat reaksinya .lalu bagaimana ya
Hallo Bunda Kokom Komariah,
untuk mendapatkan jawaban yang akurat sebaiknya konsultasi ke dokter spesialist kami, untuk penjadwalnya bunda bisa hubungi ke Mincah (Admin Bocah Indonesia) dengan klik link di bawah ini
Klik disini