7 Rekomendasi Jus yang Baik untuk Ibu Hamil

7 Rekomendasi Jus yang Baik untuk Ibu Hamil

Konsumsi jus buah atau sayur selama hamil dapat membantu meningkatkan nutrisi yang dibutuhkan selama hamil, seperti serat, vitamin, dan mineral.

Selama hamil, kebutuhan cairan pada tubuh penting tercukupi untuk menghindari masalah dehidrasi. Selain minum air putih yang cukup, ibu hamil juga perlu mencukupi asupan cairan tubuh dari buah maupun sayur, salah satunya ketika diolah menjadi jus.

Ada banyak pilihan jus yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil, mulai dari jus alpukat, jus mangga, jus stroberi, hingga jus wortel yang memiliki sejumlah nutrisi baik untuk ibu hamil dan juga janin.

Baca juga: Cara Berhasil Masak Makanan Ibu Hamil 

Rekomendasi Jus untuk Ibu Hamil

Ketika ibu hamil ingin konsumsi jus buah atau sayur, sebaiknya hindari menambahkan pemanis, seperti gula atau kental manis. Hal ini lantaran buah dan sayur sendiri sudah memiliki gula alami. Mengonsumsi makanan atau minuman dengan tambahan pemanis buatan bisa meningkatkan risiko diabetes gestasional.


Tanya Ferly tentang Promil?

New CTA WA

Berikut beberapa rekomendasi jus yang baik dikonsumsi oleh ibu hamil, yaitu:

1. Jus alpukat

Salah satu buah yang baik dikonsumsi saat hamil adalah alpukat. Jika bosan mengonsumsi alpukat dalam bentuk buah maka Bunda bisa mengonsumsinya dalam bentuk jus.

Selain enak, alpukat memiliki kandungan folat dan lemak sehat yang baik untuk Bunda dan juga tumbuh kembang janin. Asupan asam folat (vitamin B9) saat hamil dapat membantu mencegah bayi mengalami cacat lahir.

2. Jus jeruk

Pilihan jus lain yang bisa dikonsumsi adalah jus jeruk. Jeruk memiliki kandungan vitamin C yang tinggi serta antioksidan yang melimpah. Hal ini membantu ibu hamil dalam menjaga imunitas tubuh agar tidak gampang sakit.

Vitamin C yang terkandung pada jeruk juga membantu menjaga kesehatan kulit selama hamil. Meskipun begitu, Bunda sebaiknya harus menghindari konsumsi jus jeruk berlebihan yang berlebihan, ya. Hal ini lantaran rasa asamnya dikhawatirkan membuat perut Bunda kurang nyaman.

3. Jus mangga

Bunda juga bisa mengonsumsi jus mangga jika bosan dengan pilihan jus yang itu-itu saja. Jus mangga memiliki serat yang tinggi sehingga baik untuk melancarkan pencernaan.

Mangga juga mengandung vitamin C dan vitamin A yang penting dalam pembentukan sistem pertahanan tubuh pada ibu dan janin. Selain itu, mangga juga mengandung vitamin B6 yang baik untuk meningkatkan fungsi otak dan sistem saraf janin yang tumbuh dan berkembang.

Baca juga: Vitamin D3 : Manfaat dan Dosis untuk Ibu Hamil Tetap Eksis

4. Jus pisang

Pisang merupakan buah yang kaya akan serat dan kalium. Nah, jika Bunda bosan mengonsumsi pisang dalam bentuk buah maka bisa mengonsumsinya dalam bentuk jus.

Ketika dalam keadaan hamil, biasanya ibu hamil mengalami sembelit yang disebabkan karena adanya tekanan dari rahim ke usus. Kondisi ini terjadi ketika psikologi mengalami kekhawatiran berlebih atau gelisah saat kehamilan.

Mengonsumsi pisang dapat membantu mengurangi sembelit yang dialami oleh ibu hamil. Tidak hanya itu, jika memiliki gejala mual dan muntah pun bisa diredam dengan kandungan B6 yang terkandung di dalam pisang.

Namun, jika Bunda bosan mengonsumsi jus pisang, buah ini juga bisa diolah menjadi jus dengan dicampur buah-buahan lain, seperti stroberi.

5. Jus stroberi

Jus stroberi memiliki kandungan vitamin, serat, hingga vitamin yang baik untuk kesehatan dan juga kesuburan. Buah ini juga mengandung kolin yang baik untuk mendukung pertumbuhan otak pada janin.

6. Jus wortel

Jus stroberi memiliki kandungan vitamin, serat, hingga vitamin yang baik untuk kesehatan dan juga kesuburan. Buah ini juga mengandung kolin yang baik untuk mendukung pertumbuhan otak pada janin.

7. Jus apel

Bagi Bunda yang mau mengonsumsi jus untuk ibu hamil, jus apel merupakan pilihan terbaik. Sama seperti jeruk, apel mengandung vitamin C, vitamin A, kalium, serta serat yang baik untuk ibu hamil. Bahkan sebuah studi menunjukkan jika ibu hamil yang mengonsumsi apel secara rutin bisa menurunkan risiko untuk melahirkan anak dengan alergi dan asma.

Itu dia beberapa jenis jus buah atau sayuran yang baik untuk ibu hamil. Meski begitu, bagi Bunda yang tengah mengandung juga perlu memenuhi kebutuhan nutrisi lainnya agar gizi yang dibutuhkan oleh ibu hamil tetap seimbang.

cheer

Jadwalkan Konsultasi

Jika Anda belum hamil setelah satu tahun usia pernikahan, kami menyarankan Anda untuk melakukan pemeriksaan kesuburan dengan spesialis fertilitas kami.

Buat janji konsultasi dengan menghubungi kami di (021) 50200800 atau chat melalui Whatsapp melalui tombol di bawah.

Referensi
  • Jaiswal, A., et al. (2023). Choline Supplementation in Pregnancy: Current Evidence and Implications. Cureus. 2023 Nov; 15(11): e48538. 
  • Willers, SM., et al. (2007). Maternal food consumption during pregnancy and asthma, respiratory and atopic symptoms in 5-year-old children. Thorax 62(9): 773-779.
Avatar photo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

doctors
Buat Janji